<!----><head> Page Not Found
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Selamat Tinggal Dan Semoga Beruntung


Perjalanan Hidup

Kita hidup dan berkembang melewati masa dan waktu. Saat kita kecil orang tua selalu mengajarkan kita tentang dedikasi, motivasi dan inspirasi. Seperti contoh ; "Adek kalau besar nanti jadi anak yang baik ya, harus jadi presiden dan harus giat belajar biar berprestasi". Kecup dikening ku, oleh ibu tercinta disaat kita tidur.

Sebagian besar orang tua selalu mengajarkan tentang dedikasi dan motivasi anak disaat dia berkembang dan baru mengenal dunia luar. Diajarkan cara berkata, berlatih merangkak, berdiri dan berjalan sampai dia berlari mengikuti keriangan dalam hati. Itulah dunia anak kecil.

Dan waktu berganti masa pun juga berganti, kita sudah menginjak bangku sekolah diajarkan oleh orang tua untuk belajar yang baik dan memotivasi untuk berprestasi. Ada juga orang tua mengajarkan inspirasi untuk menjadi orang besar, orang hebat dan orang yang berguna bagi dirinya bangsa dan negaranya.

Waktu berlalu dengan cepatnya dan tergerus oleh derasnya detik, menit, jam, hari, minggu, bulan dan tahun akhirnya sampai kita menginjak dewasa.

Disaat itu cara berfikir kita sudah matang dan pergaulan dengan sekitar bertambah menjadikan pengalaman hidup pahit manis yang terekam dalam memori.

Setelah dewasa kita juga berkeinginan berkeluarga dan mempunyai keturunan yang baik sampai kita memasuki masa tua dan akhirnya masa kita tinggal menghitung hari untuk bertemu sang Ilahi / Allah atau meninggal dunia.

Disaat itu kita mengucapkan selamat tinggal dunia adalah harta, keluarga, istri, anak, jabatan dan semua fasilitas hidup tinggal kenangan.

Semoga Beruntung

Semoga beruntung adalah orang yang beruntung mendapatkan dan memanfaatkan fasilitas dunia  dengan benar dan bijaksana untuk kebahagiaan di alam setelah dunia / after life.

Tetapi tidak semua orang mempunyai nasib dan takdir yang sama, belum waktunya tua sudah bertemu sang Ilahi juga banyak. Hidup ini adalah perjalanan takdir mengikuti skenario yang digariskan oleh sang Ilahi/Allah. Kita ini menjadi aktor hidup bukan sekedar penonton dan dunia adalah panggung sandiwara.


Seperti lagu Nicky Astria : "Dunia Panggung Sandiwara". Silahkan dengarkan lagunya.

Slogan, Pepatah, Kata Mutiara Tentang Perjalanan Hidup


#Ada slogan yang bijak tentang hidup
Rejeki, jodoh, maut adalah rahasia Tuhan.

Nasib orang seperti roda bisa dirubah; miskin menjadi kaya, bodoh menjadi pintar, dll
Takdir, rejeki, jodoh orang seperti bayangan dia datang dan pergi tanpa kesan dan pesan.

#Ada pepatah yang bijaksana
Gajah mati meninggalkan gading, Harimau mati meninggalkan belang = Orang yang berbuat baik akan meninggalkan kenangan sepanjang masa walau dia sudah meninggal.

#Ada kata mutiara yang bijaksana
  • Hidup ini mampir untuk minum = hidup ini sebenarnya sebentar.
  • Hidup sekarang lebih baik dari masa kemarin dia adalah orang yang beruntung.
  • Hidup sekarang sama dengan masa kemarin adalah orang yang merugi.
  • Hidup sekarang lebih buruk dari masa kemarin adalah orang yang teraniaya.

Artikel Lain:

Manfaatkan perjalanan masa dan waktu hidupmu untuk berbuat yang baik, serta hidup yang lebih baik lagi dari masa lalu yang Anda lewati. 

Sesungguhnya kamu adalah orang - orang yang terlahir dalam keadaan terbaik dan menjadi pemenang.