<!----><head> Page Not Found
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Minat Membaca Mempengaruhi Hidup Seseorang

Minat baca mempengaruhi hidup seseorang

Faktor Yang Menyebabkan Minat Baca

Membaca adalah sebuah kebutuhan manusia dengan membaca maka kita bisa hidup lebih baik lagi.

Tanpa membaca hidup seseorang ini bagaikan tong kosong berbunyi nyaring, bukan tong penuh ada airnya dan pelan suaranya.


Faktor pendukung membaca

Pendorong seseorang dalam membaca adalah sebagai berikut:

Lingkungan Kehidupan

Lingkungan mempunyai peran penting dalam membentuk karakter dan kebiasaan dalam membaca

Seseorang yang memiliki lingkungan disekitar suka membaca maka secara otomatis kita akan tertular kebiasaan membaca itu.

Kemauan diri sendiri

Rasa ingin tahu dan haus dengan membaca ilmu, wawasan juga mendorong seseorang membaca buku, artikel dan informasi untuk menambah wawasan itu.

Selain itu kemauan yang tinggi dalam membaca akan membuat seseorang merasa membaca itu penting untuk menambah pengetahuan sehingga minat baca yang tinggi lebih dipengaruhi oleh kemauan diri sendiri.

Perkembangan teknologi

Pesatnya teknologi informasi memberikan kemudahan untuk membaca suatu peristiwa dan kejadian di tempat yang jauh dari tempat kita dalam waktu yang sangat cepat.

Teknologi informasi akan mendorong seseorang untuk membaca informasi lewat perangkat gadget dan elektronik karena informasi itu cepat dan memanjakan kita dalam mempengaruhi minat membaca.

Faktor penghambat Membaca

Berikut ini hal penghambat untuk membaca:

Game online

Kemudahan teknologi informasi juga diselingi dengan hadirnya game online di setiap gadget yang kita pegang hal ini tentu mempengaruhi minat orang dalam membaca

Permainan game online dan offline yang kita mainkan tentu menguras dan menyita waktu kita dalam membaca karena terlalu asyik menikmati permainan.

Kesibukan

Aktivitas sehari-hari dan tingginya mobilitas seseorang juga mempengaruhi minat dalam membaca, pekerjaan yang padat dan harus diselesaikan waktu itu juga menghasilkan dampak yang mempengaruhi minat membaca orang.

Kurang motivasi

Rasa capek dan lelah dalam aktivitas sehari-hari pastinya mempengaruhi minat membaca seseorang karena membaca itu memerlukan psikologi yang stabil agar semua informasi bisa dicerna dengan mudah.

Sarana yang minim

Ketiadaan alat dan prasarana dalam membaca mempengaruhi minat dalam membaca orang.

Misalnya jauh dari perpustakaan mempengaruhi minat membaca sehingga orang banyak yang malas dalam membaca karena tempat jauh.

Selain itu tidak terjangkaunya jaringan WiFi dan jaringan operator seluler membawa dampak seseorang susah dalam membaca karena tidak adanya sinyal.

Buku yang mahal juga mempengaruhi minat baca masyarakat.

Faktor yang mempengaruhi siswa membaca

Siswa mempunyai kewajiban dalam belajar tentu memerlukan buku pelajaran dan buku tulis menulis untuk dibaca.

Siswa yang tidak suka membaca pastinya kurang dalam prestasi sekolahnya dimana setiap pelajaran harus di baca, pahami, dan di mengerti agar setiap ujian sekolah lulus dengan nilai yang memuaskan.

Pada umumnya siswa yang gemar membaca ditentukan oleh faktor tingginya minat baca dan haus informasi, namun siswa yang kurang dalam membaca dipengaruhi oleh
  • Minat
  • Rasa malas
  • Banyak bermain
  • Ekstrakulikuler yang padat
  • Tiadanya dukungan keluarga


Mengukur minat membaca

Mengukur minat baca seseorang dilakukan dengan metode reading record (RR) yaitu metode untuk mengetahui indikator dalam membaca.

Dalam sehari berapa jam waktu yang dihabiskan untuk membaca suatu buku, artikel dibagi dengan buku yang dibaca berapa bab atau paragraf yang dibaca ditambah dengan berapa banyak buku bacaan.

Misal Andi dalam sehari membaca 5 buku pelajaran sekolah dan menghabiskan waktu 8 jam dalam sehari maka minat membaca tergolong tinggi.

Pengukuran minat baca dipengaruhi

  1. Pemusatan perhatian
  2. Penggunaan waktu baca
  3. Motivasi membaca
  4. Emosi dalam membaca
  5. Usaha dalam membaca

Rendahnya minat membaca

Pengukuran indikator RR diatas dilakukan akan menghasilkan berapa minat orang dalam membaca.

Jika hasil pengukuran reading record (RR) rendah, kurang dari 2 jam sehari maka minat membaca tergolong rendah.

Rendahnya minat membaca akan mempengaruhi kehidupan seseorang salahsatunya kurangnya wawasan pemahaman dan keilmuwan seseorang


Pengaruh membaca dalam hidup

Dari uraian di atas sudah di jelaskan bahwa minat membaca mempengaruhi kehidupan seseorang sebab dengan banyak membaca maka karir dan pekerjaan lebih mudah dan tujuan hidup ini tercapai.

Misal jika kita ingin hidup damai dan tenang  biar tercapai maka yang harus kita baca adalah buku atau artikel tentang motivasi hidup, spiritualitas dan buku keagamaan yang dibaca.

Jika karir dan pekerjaan ingin lebih sukses buku yang dibaca adalah buku dan artikel mengenai pekerjaan.


Dampak positif membaca

  • Ilmu bertambah
  • Wawasan dan Informasi meningkat
  • Skill terasah
  • Karir cemerlang
  • Tujuan hidup tercapai

Dampak negatif membaca

  • Membuang banyak waktu
  • Bacaan Buku berkualitas harganya mahal
  • Emosi mudah berubah
  • Sakit mata jika tulisan kecil dan kabur
  • Stress dan nyeri pada anggota gerak tubuh, contoh leher kaku dan pinggang kencang jika membaca kelamaan


Cara menumbuhkan minat membaca

Banyak slogan dan pamflet yang mengajak kita untuk gemar membaca, tujuannya sih agar kita semangat dalam memberdayakan membaca menjadi kebiasaan yang penting dalam hidup.

Maka untuk menumbuhkan minat membaca Anda harus melakukan hal seperti berikut:

Buat Capaian Dalam Membaca

Optimisme mengarah pada pencapaian usaha.

 Anda ingin menumbuhkan minat membaca maka Anda harus optimis bahwa Anda mampu membaca semua informasi di buku dengan cepat.

Rasa penasaran dan target dalam membaca mampu memberikan dorongan moral dalam sendiri agar Anda gemar membaca.

Coba Baca Setiap kali Anda ada waktu santai

Waktu yang santai itu tepat dilakukan untuk membaca informasi ringan sebab bacaan yang ringan dan santai tidak memerlukan energi yang banyak untuk memahami suatu informasi baru.

Sisakan penghasilan untuk membaca buku berkualitas

Buku berkualitas juga akan mempengaruhi kehidupan dan pola pikir Anda, maka dengan membaca buku yang berbobot tentu membuat pikiran Anda lebih kritis dan tajam.

Mencoba menyisakan uang untuk membeli buku yang bermanfaat itu lebih baik daripada untuk sesuatu hura-hura yang sementara.

Buku berkualitas itu ilmu dan aset penting bagi kehidupan Anda. Selain itu buku juga merupakan investasi berharga selain uang.

Tanamkan kepercayaan diri bahwa dengan membaca hidupku berubah

Seseorang yang mempunyai kepercayaan dan kemauan yang kuat dalam membaca ditentukan minat yang kuat juga dalam membaca.

Maka jika Anda sering membaca buku yang berkualitas maka hidup Anda tentu berkualitas juga.

Pola pikir ini yang terkadang Hilang dalam benak kita.

Kurangi sikap acuh tak acuh pada buku

Masyarakat Jepang tergolong hiper dalam membaca sehingga jangan kaget setiap sudut kota Jepang terdapat tumpukan buku dan komik gratis untuk di baca.

Kebiasaan orang Jepang selalu tunduk kepala dulu sebelum membaca ini berarti bahwa buku adalah guru yang harus dihormati.

Berbeda dengan kita dalam membaca dan sikap acuh tak acuh pada buku sering kita lakukan ketika buku sudah dibaca setengahnya saja bahkan hanya dibaca beberapa paragraf saja dan selebihnya buku hanya diletakkan pada rak dan jarang dibaca lagi karena sikap acuh tak acuh itu.

Akibatnya sikap itu mempengaruhi kehidupan kita karena hanya dengan membaca dan menghormati buku maka hidupmu bisa berubah lebih baik lagi.